Senin, 04 Mei 2009

Simulasi Porda XI Jabar 2010


Foto Bersama Atlet Fpti Kabupaten Bogor Yang Akan Bertanding Pada Ajang Simulasi Porda XI Jabar. Pada Kesempatan Ini Fpti kabupaten Bogor Mengirimkan 8 Orang Atlet, Yang Diantaranya 4 Orang Atlet Putri, Dan 4 Orang Atlet Putra.

FPTI News, Hari ini (4/5/09) Fpti Kabupaten Bogor mengirimkan atlet binaannya untuk mengikuti simulasi Porda XI Jabar 2010 yang diselenggarakan di Kabupaten Karawang pada tanggal 5-10 Mei 2009. Keikutsertaan simulasi ini berdasarkan surat undangan dari Koni Jawa Barat berkaitan dengan pelaksanaan Porda XI yang akan dilaksanakan pada bulan Juni mendatang.

Selain simulasi, dalam pertemuan ini ada hal-hal yang ingin disampaikan oleh Koni Jabar kepada para Pengurus Cabang panjat tebing yang diantaranya yaitu mengenai pembatasan usia dan pengurangan nomor pertandingan pada cabang olahraga panjat tebing. Jika sebelumnya terdapat 15 nonor yang dilombakan, rencananya akan dikurangi menjadi 12 nomor.

Keputusan ini tentunya belum mendapat kepastian, rencananya akan disampaikan kepada perwakilan dari pengurus cabang masing-masing di sela-sela pelaksanaan simulasi Porda ini. Gambaran nomor yang akan dikurangi yaitu ganda campuaran pada kategori lead, speed, dan boulder. Artinya jika nomor tersebut dikurangi maka cabang olahraga panjat tebing hanya memperebutkan 12 medali.

Menyinggung kesiapan atlet Fpti kabupaten Bogor yang bertanding pada simulasi Porda XI ini, Biro pelatih cabang Kristy Wenas yang pada kesempatan ini mendampingi para atletnya mengatakan akan tampil sebaik mungkin pada simulasi ini. "Selain memenuhi undangan dari Koni Jawa Barat, kegiatan ini juga sebagai ajang sosialisasi para atlet" kata Kristy.

8 atlet yang diberangkatkan diantaranya yaitu Halimah, Nurdiana, Evi Latifah, dan Dahlia. Sedangkan untuk yang putra yaitu Indra Yoga, Dwi Kristianto, Elly Tindige, dan Chivly Claudia (Kens).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar